9 Feb 2014

Penembakan Gereja Ortodoks Rusia, Dua Orang Tewas

Moskow – Sebuah serangan penembakan berdarah yang terjadi di sebuah gereja ortodoks di Rusia pada Minggu (9/2/2014) waktu setempat. Dua orang dilaporkan tewas dan enam orang lainnya menderita luka-luka, dilansir RIA Novosti, otoritas keamanan setempat menjelaskan bahwa penembakan tersebut terjadi sekitar pukul 7 pagi d Katedral yang berada di Yuzhno-Sakhalinsk, Pulai Sakhalin.

Adapun pria bersenjata tersebut, dilaporkan menembak suster yang ada di gereja tersebut. Penyelidikan sementara menyebutkan bahwa penyerang diperkirakan berusia 20 tahun, dan merupakan seorang anggota pengamamanan di sebuah lembaga. Belum diketahui motif penembakan tersebut.  “Pria yang bekerja sebagai satpam di sebuah perusahaan swasta, ditahan setelah aksi penembakan itu. Namun, belum diketahui apa motif penembakan tersebut,” jelas pernyataan Komite Investigasi Rusia, seperti dikutip dari Reuters.

“Sebagian besar korban luka mengalami luka tembak di kaki,” jelas pemimpin regional dari Gereja Ortodoks Rusia, Uskup Agung Tikhon. Menurutnya, layanan doa bagi para korban akan diadakan pada Minggu malam. “Bagian dari gereja di mana penembakan itu terjadi harus dibersihkan dari darah korban dan diberkati,” lanjutnya.  

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

 
Close X
Back to TOP