2 Jan 2014

paskah

Paskah adalah hari raya yang mula-mula dirayakan dan merupakan unsur penting dalam Tahun Gereja.  Dirayakan sebagai Hari Kebangkitan KRISTUS dan yang merupakan titik tolak iman orang percaya (1 Korintius 15:14). Dirayakan dalam kegembiraan dan sukacita.
Paskah dirayakan pada hari Minggu pertama setelah Jumat Agung ) Minggu I setelah Pra-Paskah) dan setelah perayaan Paskah ada MINGGU PASKAH II-VII.

Warna dasar : Putih
Lambang/Logo : Bunga Lily
Warna bunga Lily : Putih

Arti :
Bunga Lily merupakan simbol dari hari Paskah dan kekalan umbi-umbian dari bunga Lily haruslah ditanam dan mati dahulu di dalam tanah, baru kemudian daripadanya akan tumbuh suatu kehidupan baru.
Lewat Paskah orang percaya telah menerima kehidupan baru yang diberikan melalui kematian dan penderitaan KRISTUS (band. Yohanes 12:34), dan kehidupan baru itu sendiri adalah kehidupan yang berkaitan dengan hidup kekal.


 
Close X
Back to TOP